Senin, 29 Desember 2008

Mengenal Jenis-Jenis Virus

Guna lebih mewaspadai terjangkitnya virus, kiranya kitaperlu mengenal jenis-jenis virus.  Berikut disajikan jenis-jenis virus yang sering menyerang.
1. VIRUS MAKRO
Virus ini ditulis dengan bahasa pemrograman dari suatu aplikasi bukan dengan bahasa pemrograman dari suatu Operating Sustem
2. VIRUS BOOT SECTOR
Virus ini sudah umum sekali menyebar. Virus ini dalam menggandakan dirinya akan memindahkan atau menggantikan boot sector asli dengan program booting virus, sehingga saat terjadi booting maka virus akan di load ke memori dan selanjutnya virus akan mempunyai kemampuan mengendalikan hardware standar.
3. STEALTH VIRUS
Virus ini akan menguasai tabel tabel interupt pada DOS yang sering kita kenal dengan "Interrupt Interceptor", Virus ini berkemampuan untuk mengendalikan instruksi level DOS.
4. POLYMORPHIC VIRUS
Virus ini dirancang buat mengecoh program antivirus
5. VIRUS FILE/PROGRAM
Virus ini menginfeksi file-file yang dapat dieksekusi langsung dari sistem operasi (file *.EXE, *.COM)
6. MULTI PARTITION VIRUS
Virus ini merupakan gabungan dari virus boot sector dan virus file

Tidak ada komentar: